Ini Penginapan yang Dekat dari Pegunungan dengan Tarif Ramah Kantong di Padang

Dua petugas BKOM dan Pelkes Sumbar yang siap memberikan informasi pada pengunjung. Dok Kitapuunya

PADANG-Sebuah penginapan dengan harga ramah kantong berdiri kokoh di bawah kaki Gunung Pangilun Padang. Penginapan yang dikelola Badan Olahraga Masyarakat dan Pelatihan Masyarakat (BKOM dan Pelkes) Sumbar, berlokasi di Jalan Gajah Mada atau bersebelahan dengan Gedung BBPOM Padang.

Penginapan milik pemerintah Provinsi Sumbar itu dibandrol Rp100 ribu per orang per malam. BKOM dan Pelkes Sumbar menyediakan 60 kamar  Kamar-kamar tersebut dilengkapi tempat tidur, kamar mandi, ruangan ber Ac, bersih dan pastinya nyaman serta sejuk karena berada di kawasan pegunungan. 

Biasanya penginapan BKOM dan Pelkes Sumbar banyak diisi oleh pihak pemerintahan kabupaten/kota  yang mengadakan pelatihan untuk ASNnya. Kemudian kegiatan anak sekolah yang mengikuti lomba dan lain sebagainya,

Kepala BKOM dan Pelkes Sumbar, drg. Afando Ekardo menjelaskan penginapan di badan yang dipimpinnya tersebut juga bisa dipakai untuk masyarakat umum. 

"Minggu lalu ada pengunjung dari Pekanbaru satu keluarga. Mereka datang dengan satu bus dan membooking banyak kamar. Jadi masyarakat provinsi tetangga yang liburan ke Padang bisa datang ke BKOM dan Pelkes Sumbar. Kami siap memberikan pelayanan terbaik untuk setiap tamu yang datang," terang drg Edo, sapaan akrabnya.

Untuk parkiran, tamu tidak perlu kuatir karena areal BKOM dan Pelkes Sumbar sangatlah luas dan dijaga oleh security. Selain itu BKOM dan Pelkes Sumbar juga menyediakan ruang fitnes dengan fasilitas lengkap. Selama February 2025 BKOM dan Pelkes Sumbar memberikan layanan gratis untuk ASN dan masyarakat yang ingin berolahraga.

Gubernur Sumbar,  Mahyeldi Ansharullah, mengapresiasi hadirnya BKOM dan Pelkes Sumbar yang kini menjadi BLUD. Berbagai fasilitas yang tersedia di sana diharapkan mampu memberi kenyamanan bagi semua pengunjung. 

Ketua DPRD Sumbar,H.Muhidi pun apresiasi  pada drg. Edo Ekardo yang telah memperjuangkan BKOM dan Pelkes Sumbar jadi BLUD.

"Dengan perubaan status menjadi BLUD diharapkan tingkar derajat kesehatan masyarakat akan tinggi karena adanya fasilitas memadai untuk berolahraga. Semoga BKOM dan Pelkes Sumbar bisa jadi contoh bagi daerah lain dalam mengelola BLUDnya," harap Muhidi.

Untuk masyarakat yang ingin menginap di penginapan ramah kantong ini bisa menghubungi nomor kontak Yuke 082213536906. 



0 Comments